Event

Balap Sepeda YOGYAKARTA CRITERIUM LEAGUE Berlangsung Di Stadion Mandala Krida, Sabtu, 24 Januari 2026

Balap Sepeda YOGYAKARTA CRITERIUM LEAGUE Berlangsung Di Stadion Mandala Krida, Sabtu, 24 Januari 2026

Balap Sepeda YOGYAKARTA CRITERIUM LEAGUE Berlangsung Di Stadion Mandala Krida, Sabtu, 24 Januari 2026

Impessa.id, Yogyakarta, Indonesia, Januari 2026:  Ikatan Sport Sepeda Indonesia -ISSI Kota Yogyakarta menghelat Kejuaraan Balap Sepeda Tingkat Kota, bertajuk “Yogyakarta Criterium League 2026” pada Sabtu, 24 Januari 2026 di Stadion Mandala Krida Yogyakarta. Sebagai bagian dari upaya strategis untuk mendorong regenerasi atlet sepeda muda sekaligus memperkuat citra Yogyakarta sebagai kota ramah pesepeda.

Ketua ISSI Kota Yogyakarta, Danang Samsu, menuturkan bahwa Yogyakarta memiliki modal kuat sebagai kota sepeda, baik dari sisi budaya, komunitas, maupun dukungan pemerintah daerah. “Yogyakarta dikenal sebagai kota budaya, kota pendidikan, dan juga kota yang ramah pesepeda melalui semangat Jogja Kota Sepeda. Antusiasme masyarakat terhadap olahraga sepeda sangat tinggi, terlihat dari kegiatan seperti JLFR dan tumbuhnya berbagai komunitas. Tantangan kami hari ini adalah bagaimana mengarahkan potensi tersebut menjadi prestasi, khususnya melalui regenerasi atlet muda,” ujar Danang.

Dikatakan, Yogyakarta Criterium League dirancang sebagai wadah kompetisi yang sehat, inklusif, dan terstruktur bagi atlet muda agar minat bersepeda tidak berhenti di level rekreasi semata. “Melalui kejuaraan ini, kami berharap lahir bibit-bibit atlet sepeda yang berprestasi, sekaligus terbentuk ekosistem balap sepeda yang berkelanjutan di Kota Yogyakarta,” lanjutnya.

Ketua Pelaksana Yogyakarta Criterium League 2026, Liontin Evangelina Setiawan, menjelaskan bahwa konsep acara dikemas secara kompetitif sekaligus rekreatif, menggabungkan balapan sepeda, festival komunitas, hingga hiburan publik dalam satu kawasan. “Yogyakarta Criterium League tidak hanya balapan. Kami menggabungkan kompetisi utama dengan festival komunitas, booth UMKM dan sepeda, hiburan, hingga fun ride yang terbuka untuk masyarakat umum. Harapannya, acara ini bisa dinikmati oleh atlet, komunitas, dan warga Jogja secara luas,” ujar Liontin.

Liontin menambahkan, hingga saat ini target peserta sebanyak 300 atlet telah terpenuhi, menunjukkan tingginya antusiasme terhadap kejuaraan balap sepeda tersebut. (Ryan BN/Antok Wesman-Impessa.id)