HS Dukung Puluhan Musisi Jogja Gelar KONSER PEDULI SUMATRA
Impessa.id, Yogyakarta, Indonesia, Desember 2025: Gabungan elemen masyarakat Yogyakarta menggelar kegiatan bertajuk “Hanyengkuyung Sumatra” menggalang donasi untuk korban bencana ekologis di Sumatra Utara, Sumatra Barat, dan Aceh. Acara digelar pada Selasa (23/12/2025) mulai pukul 14.00 WIB. di Selasar Timur Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.
Sedikitnya 13 band turut berpartisipasi dalam konser sosial 10 jam tersebut, di antaranya Letto, Jikustik, Jumat Gombrong, Jahanam, Korekayu, Tembang Gula, Wawes, Ngatmo Mbilung, Kunto Aji, Rebellion Rose, YKHC, Shaggydog, dan Hasan Aftershine. Sedangkan secara individu beberapa musisi ternama siap berkolaborasi memeriahkan konser amal tersebut.
Ketua Hanyengkuyung Sumatra, Ganesha, mengatakan Konser Peduli Sumatra menghimpun donasi melalui penjualan tiket dengan harga mulai Rp 50 ribu hingga nominal tak terbatas. Tiket dapat dibeli secara on the spot maupun melalui platform Artatix.
“Seluruh hasil penjualan tiket didonasikan untuk korban bencana di Sumatra,” ungkapnya saat jumpa pers yang dipandu Alit Jabangbayi bertempat di Gedung Pusat Rokok HS Surya Group, Surya Tower, Jalan Lempongsari Raya, Ngaglik, Sleman, Senin (22/12/2025).

Menurut Ganesha, konser amal tersebut diinisiasi untuk merawat tradisi “tulung tinulung” yang telah mengakar di Yogyakarta. “Bukan hanya seniman dan musisi, tetapi berbagai elemen masyarakat turut terlibat, diantaranya Masjid Jogokaryan dan Pekerja Event Jogja -PEJ,” ujarnya.
Penyaluran donasi, lanjut Ganesha, dikelola oleh Masjid Jogokaryan yang dinilai telah memiliki sistem pengelolaan yang profesional, termasuk keberadaan posko di lokasi bencana. “Mereka juga melaporkan distribusi donasi secara rinci melalui media sosial,” imbuh Ganesha.
Koordinator Program Acara, Donny Saputro, menuturkan bahwa kegiatan itu awalnya dirancang secara sederhana sebagai bentuk kepedulian terhadap korban bencana di Sumatra. “Namun ternyata banyak band yang antusias turut terlibat. Ketika bertemu Surya Group, kegiatan itu mendapat dukungan penuh. Tidak terbayang sebelumnya akan menjadi sebesar ini,” ujarnya.
Donny menyebut, persiapan konser amal dilakukan sangat singkat, yakni hanya dalam waktu satu minggu. “Alhamdulillah, Jogja memang solid dalam urusan gerakan sosial. Pak Suryo juga sejak dulu dekat dengan anak-anak band dan senang mendukung kegiatan seperti ini,” katanya.
Dalam kesempatan tersebut, panitia juga memberikan penghargaan kepada para donatur yang menyumbang di atas Rp 10 juta, ada banyak donatur, termasuk CEO Surya Group sebagai penyumbang donasi terbesar. Hingga berita ini terbit, jumlah donasi yang terkumpul sudah mencapai sekitar 650-juta rupiah, termasuk dari para pengusaha dan komunitas di Yogyakarta.

CEO Surya Group Muhammad Suryo mengucapkan terimakasih kepada para musisi Jogja dan panitia yang mengagas acara Hanyengkuyung Sumatera sehingga mampu menggerakkan setiap elemen masyarakat Jogja untuk terlibat dalam membantu saudara-saudara di Sumatera.
“Saya rasa ini bagian dari perwujudan persatuan Indonesia, bahwa kita sebagai anak bangsa harus saling membantu di manapun dan apapun bentuknya. Saya yakin banyak yang ingin terlibat dalam membantu saudara kita di Sumatra namun tidak tahu bagaimana caranya, sehingga di sini lah acara ini semakin menunjukkan peran pentingnya. HS sebagai bagian dari masyarakat merasa harus ikut terlibat dalam membantu sesama,” katanya.
Bersama ini kami tampilkan barcode pembelian tiket donasi, SATU TIKET SATU SENYUM 100% SUMATRA, untuk di scanning, teruntuk warga masyarakat yang tersentuh dan ingin menyiisihkan sebagian rejekinya guna disumbangkan ke para korban bencana di tiga propinsi di Sumatra itu. (Bagus Adi/Pras AB/Antok Wesman-Impessa.id)
